MEDAN | MEDIA24JAM – Kepala lingkungan VI Jalan Ampera Kelurahan Bantan Kecamatan Medan Tembung dalam mengisi kekosongan waktunya di hari libur membersihkan dan memotong rumput sendirian di sepanjang jalan Ampera Kelurahan Bantan Kecamatan Medan Tembung. Diketahui kegiatan ini dilakukan nya demi Jalan Ampera tetap terjaga kebersihan.
Salah satu warga bernama wawan mengatakan kegiatan pembersihan itu sudah sering dilakukan nya seorang diri.
“Sudah sering saya lihat dia memotong rumput di sepanjang jalan Ampera ini bang, ia tak sungkan sungkan bekerja sendiri,” katanya, Minggu (5/6/2022).
Masih wawan menjelaskan dirinya tak menyangka tanpa rasa malu dan penuh rasa tanggung jawab kepala lingkungan VI ini rela menyingsingkan lengan bajunya untuk memotong rumput di sepanjang Jalan Ampera.
“Baru kali ini saya lihat ada kepling yang rela menyisihkan waktunya di hari libur untuk membersihkan dan memotong rumput di wilayah kerjanya,” jelasnya.
Kepala Lingkungan VI Jalan Ampera Kelurahan Bantan Kecamatan Medan Tembung Muhammad Ramadhan mengatakan kegiatan ini dilakukan nya demi menjaga kebersihan lingkungan yang ada di jalan Ampera.
“Saya lakukan ini demi menjaga kebersihan di Jalan Ampera,” ungkapnya.
Tak hanya itu ia menilai jika lingkungan bersih maka hidup akan menjadi lebih sehat dan dapat mencegah dari segala penyakit yang ada.
“Kalau lingkungan bersih maka kita bisa mencegah penyakit, jika lingkungan bersih akan meningkat kan mood yang baik namun jika lingkungan tak bersih banyak sampah yang berserakan serta rumput yang kian meninggi maka dapat membuat suasana hati tak nyaman,” pungkasnya. (Hadi)